Di suatu hari di Minggu pada bulan Juli, tepatnya tanggal 10..
Kami, komunitas yang peduli akan anak-anak, khususnya dengan pendidikannya, mencoba untuk ikut berkontribusi sedikit untuk para anak-anak ini.
Lovebooks, komunitas yang baru terbentuk karena terinspirasi oleh pengalaman masa kecil mereka, dan ingin mewujudkannya bersama komunitas yang aku ikuti sekarang, yaitu Indonesia Bercerita.
Dan di hari Minggu yang cerah ini, tim dari @LoveBooks dan @IDCeritaJKT ingin sedikit membahagiakan para adik-adik dengan menyumbang buku untuk perpustakaan yang akan mereka dirikan.
Untuk sampai di kolong jembatan dekat terminal Kampung Melayu ini memang tidak mudah. Karena, harus turun dari sebuah tangga bambu yang bersender di pinggir jembatan itu. Wah, jika tidak hari-hati pasti akan terjatuh. Kakak-kakak yang baru saja mengetahui lokasi ini seperti tidak percaya karena harus menuruni tangga bambu ini. Tapi menyenangkan. Seperti bertualang mendaki dan menuruni gunung. hahahaa...
Acara berlangsung dengan riang gembira dan santai yang di bawakan oleh kak @airin_l . Dilanjutkan dengan penjelasan dan perkenalan diri dari tim LoveBooks (kak @putrieux @malamelulu @aapratomo @miftahsirun) dan dari Indonesia Bercerita Jakarta (kak @airin_l @epiEpiEpie dan aku sendiri) dan kak @ifanhere beserta 2 orang teman kakak Putri yang menyumbang lemari dan susu kotak.
Kak Putri menjelaskan secara sederhana tentang cara-cara katalogisasi dan indeks buku untuk di perpustakaan, dan dilanjutkan dengan cerita dari aku , "Monyet dan Penjual Peci"(cerita andalan nih..ehhehee...) Tapi, yang berbeda kali ini adalah dengan adanya kerja kreatif itu. Karena lengkap dengan aksesorisnya. Maksudnya, selain melipat, juga disertai dengan menempel dan menghias dengan kertas origami.
Menyenangkan ternyata, melihat mereka mempunyai 'mainan' baru yang mereka buat sendiri. Dan menyenangkan juga ternyata buat para kakak-kakak pendamping, karena ada yang belum pernah membuat topi seperti ini dan juga bisa berpose dengan topi barunya..hihiii.. Sementara para kakak perempuan berkutat dengan topi korannya, para kakak laki-laki sibuk juga merakit lemari susun yang akan disimpan di perpustakaan mereka.
Dan, sebagai penutup, ada kuis yang berhadiah seperangkat alat tulis untuk mereka dan susu kotak sebagai pelepas dahaga.
Melihat semua ini, kami semua merasa bahwa peristiwa hari ini menyenangkan, karena bisa berbagi kepada mereka dan membuat mereka juga senang, meskipun tidak banyak juga yang kami berikan. Tetapi, tawa mereka yang membuat semuanya berharga dan mahal harganya.. :)
0 komentar:
Posting Komentar