TELAH DIBUKA UJIAN KEJAR PAKET A, B DAN C SELURUH INDONESIA, RESMI. INFORMASINYA DI SINI
Diberdayakan oleh Blogger.

Kumpulan Video Pembelajaran

Belajar tentang Motif Hias Nusantara Indonesia



Karya seni rupa Nusantara adalah karya seni rupa yang telah berkembang secara luas di wilayah Nusantara. Karya seni rupa dibedakan menjadi dua, yaitu karya seni rupa dua dimensi dan karya seni rupa tiga dimensi. Pada karya seni rupa Nusantara terdapat motif hias yang beragam. Karya kerajinan motif hias termasuk  kerajinan yang pengerjaannya  memerlukan kesabaran, ketelitian, dan kreatifitas. 
Pada dasarnya motif hias Nusantara masing - masing diciptakan dengan mewakili simbol atau makna tertentu . Contohnya motif hias ular naga dari provinsi jawa timur yang bermakna sebagai penolak bala atau ilmu hitam . Motif hias sigar dari provinsi Lampung yang mewakili makna rasa saling menghormati  dan sebagainya .
Menurut sifatnya ada dua jenis motif hias, yaitu motif hias geometris dan motif hias naturalis. Menurut temanya ada motif tumbuhtumbuhan, motif binatang, dan motif manusia. 
Saat ini, dalam menciptakan motif hias, desainer dan pengrajin benda-benda pakai tidak terlalu memperhatikan hal-hal yang berkaitan dengan nilai-nilai kepercayaan maupun daya magis. Mereka lebih menekankan keindahan bentuk.

Motif hias geometris pada benda pakai dapat dikelom pok kan menjadi tiga sebagai berikut.
a. Motif hias geometris yang dipakai untuk menghias bagian tepi atau pinggiran suatu benda.
b. Motif hias geometris sebagai inti atau bagian yang berdiri sendiri dan merupakan unsur keindahan dalam bentuk orna men arsitektur.
c. Motif hias geometris yang diterapkan sebagai isian dari bagian benda pakai, yaitu pada permukaan ben da tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Komunitas Blog Guru Sosial Media